Rabu, 12 April 2017

Jernihkan Pikiran Berkunjung ke Wisata Hutan Mangrove Saluleang.

Wisata Hutan Mangrove Saluleang, Kelurahan Binanga, Kec. kalukku, Kabupaten Mamuju - Photografy by : Fiktor Yan Pobatu
Hai... ! Teman-teman. 
Kali ini saya mau berbagi cerita tentang destinasi wisata lokal yaitu Wisata Hutan Mangrove Saluleang. Wisata ini berada di Kelurahan Binanga, Kec. kalukku, Kabupaten Mamuju. Untuk mencapainya, kita hanya perlu berkendara menggunakan roda empat atau roda dua kurang lebih 20 menit dari Kota Mamuju.
Ini pertama kalinya saya datang kesini. Saya datang berempat bersama teman saya Fuad, Angga dan Tante Mega.
Ide untuk datang kesini karena lagi tidak ada pekerjaan dan rasa penasaran karena banyak yang bercerita tentang tempat ini.
Tempat ini terbilang baru, dan masih dalam tahap pengembangan. dulunya tempat ini hanya tempat keramba masyarakat yang digunakan untuk menangkap ikan. Kini telah disulap menjadi tempat wisata yang menarik.
Biaya masuk ketempat ini hanya Rp.2.000/orang. Selain itu kita juga bisa menyewa saung rumah pohon, tarifnya berkisar antara Rp. 30.000 s/d Rp. 50.000/hari. Ada juga perahu yang bisa di sewa, tarifnya 10.000/orang.
Memasuki Lokasi wisata, kita harus berjalan kaki melewati jambatan kayu yang dibangun diantara deretan pohon-pohon bakau. Tak perlu takut, karena jambatannya sangat kuat, tiangnya ditopang oleh perakaran bakau yang kokoh. 
Sampai didalam anda akan merasa nyaman berada diantara pohon bakau yang rindang. belum lagi angin sepoi-sepoi pantai yang terasa sejuk. Kalau disini rasanya langsung ingin tidur.
Pembangunan tempat ini sangat bermanfaat untuk pelestarian lingkungan. Mengingat ditengah kondisi abrasi pesisir pantai mamuju yang memprihatinkan, akibat penebangan pohon bakau serta reklamasi pantai, hadir inisiatif dari masyarakat untuk menjaga dan melindungi pantai mereka.
Mangrove tidak hanya penting untuk menjaga eksistensi pesisir pantai. Bahkan mangrove sangat penting menjaga ekosistim biota laut, seperti ikan, udang, kepiting dll.

Sebagai pengunjung kita wajib ikut menjaga kelestarian lingkungan. jangan sampai membuang sampai sembarangan disini. kasihan pengelola yang sudah bersusah payah melestarikannya. Meski pun tidak ikut membantu menjaga hutan mangrove minimal jangan mengotori.
Untuk teman-teman yang belum pernah kesini, cobalah sekali-kali datang. Disini bagus untuk menjernihkan pikiran. Apalagi bagi kalian yang merasa bosan dan penat bekerja setiap hari. Siapa tahu bisa kembali dengan suasana yang lebih segar.

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Telah Berkunjung ke Blog ini.
Silahkan tinggalkan komentar anda.